Jumat, 07 November 2014

Hewan yang hidup di darat & di air

Katak

katak adalah hewan amfibia yang paling dikenal orang di Indonesia. Anak-anak biasanya menyukai katak karena bentuknya yang lucu, kerap melompat-lompat, tidak pernah menggigit dan tidak membahayakan.Katak bertubuh pendek, gempal atau kurus, berpunggung agak bungkuk, berkaki empat dan tak berekor (anuraa tidak, ura ekor). Katak umumnya berkulit halus, lembap, dengan kaki belakang yang panjang.

Salamander

Salamander adalah nama umum bagi sekitar 550 spesies amfibi. Mereka secara umum dicirikan oleh penampilan mirip kadal, dengan tubuh ramping, hidung pendek, dan ekor yang panjang. Semua fosil dan spesisnya yang telah punah dimasukkan ke dalam ordo Caudata, sedangkan spesiesnya yang masih ada digolongkan bersama ke dalam Urodela.Sebagian besar salamander memiliki empat jari pada kaki depan mereka dan lima jari pada kaki belakang mereka. Kulit mereka yang lembap menjadikan mereka lebih suka tinggal di habitat di atau dekat air, atau dalam tempat yang terlindung (misalnya tanah lembap), seringkali di lahan basah. Beberapa spesies Salamander sepenuhnya tinggal di air sepanjang hidup mereka, sebagian tinggal di air untuk sementara, dan sebagian lagi tinggal di darat ketika dewasa. Mereka makhluk vertebrata yang unik karena mereka dapat menumbuhkan kembali bagian tubuh yang hilang.

 Caecilian

Mereka tampak jenis seperti ular tetapi sebenarnya amfibi yang ditemukan keuntungan dalam tidak memiliki kaki atau kaki . Anda mungkin berpikir itu tidak terdengar seperti keuntungan . Anda harus ingat bahwa ketika amfibi adalah makhluk pertama di darat , tidak ada ular . Ada relung ekologi seluruh untuk diisi . Beberapa amfibi berevolusi untuk merayap di tanah dan memakan serangga dan cacing . Bila Anda memiliki tubuh seperti ular Anda bisa masuk ke ruang yang ketat dan menemukan serangga lezat untuk makan siang Anda . Mereka hewan amfibi merayap mengisi ceruk ekologi khusus yang diisi ular jutaan tahun kemudian .

Kamis, 06 November 2014

Hewan yang Hidup di Darat

Singa



Singa adalah pemangsa terbesar di Afrika. Kucing besar yang kuat ini hidup berkelompok di padang rumput dan semak-semak. Satu kelompok terdiri dari banyak singa betina, beberapa singa jantan, dan anak-anak singa. Singa tidak punya musuh dan terkenal sebagai raja rimba. Singa berburu pada malam hari dan beristirahat pada siang hari. Mereka memangsa antelop, zebra, dan kerbau. Berburu adalah tugas singa betina selain juga merawat anak. Singa jantan mempunyai surai panjang dan lebat dilehernya. Ia bertugas mempertahankan daerah kelompoknya dan akan mengusir pengganggu dengan mengaum keras. Kulit singa dewasa berwarna kuning kecoklatan. Kulit anak singa bertutul-tutul.


Harimau

Harimau adalah kucing yang paling besar. Mereka hidup di padang rumput dan hutan Asia. Kulitnya yang bergaris memberi mereka penyamaran (kamuflase) yang baik untuk berburu. Harimau mengndap-endap mengikuti rusa di padang rumput. Kalau sudah dekat, ia akan berlari lalu menerkam dari belakang sampai mangsanya jatuh. Dengan sebuah gigitan cepat di leher, mangsanya akan mati. Harimau betina melahirkan 1 sampai 3 anak. Anak harimau tinggal bersama induknya selama satu tahun. Harimau diburu karena kulitnya yang indah serta tulang dan beberapa bagian tubuhnya ntuk obat tradisional Cina. Karena itu, harimau sekarang sangat langka.

Tikus Mondok

Tikus mondok adalah mamalia kecil yang hidup di dalam tanah. Kita mengetahui keberadaannya dari gundukan yang terbentuk ketika mereka menggali terowongan. Mereka ada di Eropa, Asia, dan Amerika Utara. Kaki depan yang besar dan kuat, cakar yang tajam dan hidung yang lancip menjadikan tikus mondok penggali ulung. Penglihatan mereka lemah, tetapi mereka dapat mendeteksi cacing dan serangga dengan penciuman, serta merasakan getaran dengan kumisnya. Ketika menggali terowongan, tikus mondok mendorong tanah ke atas. Maka terbentuklah gundukan bukit tikus mondok. Gundukan tikus mondok banyak muncul di musim gugur, saat anak tikus mondok mencari daera tempat tinggal baru. Bayi tikus mondok lhir di sarang yang disebut benteng, jauh di bawah gundukan bukit tikus mondok. Mereka sangat beruntung dilahirkan, karena orang tuanya berkelahi sat pertma kali bertemu.

Kuda Nil



Kuda nil mempunyai tubuh yang besar berbentuk tong dan kaki yang pendek. Meskipun tidak berkerabat dengan kuda, mereka memang hidup di dekat sungai Nil di Afrika. Kuda nil sepanjang siang berendam di air. Hanya mata, hidung, dan telinganya yang terlihat di permukaan. Mereka jadi terlindung dari sengatan matahari. Mereka bisa menahan nafas selama 10 menit. Kuda nil mempunyai mulut yang besar dengan dua taring raksasa di rahang bawahnya. Pada musim kawin, kuda nil jantan saling memamerkan mulut dan melukai menggunakan taringnya. Kuda nil meninggalkan air dan mencari rumput untuk dimakan pada malam hari. Ia memotong rumput dengan bibirnya yang keras. Ketika dilahirkan, berat bayi kuda nil 55 kilogram.Ia langsung bisa berjalan dan harus selalu dekat dengan induknya agar terlindungi.

Serigala


Serigala adalah anjing liar yang paling besar. Merekan adalah pemburu alami yang memburu mangsa secara bekelompok. Karenba taringnya tajam dan raugannya menakutkan, banyak orang yang takut dan mengira mereka menyerang manusia. Padahal, makanan mereka bukan manusia. Serigala sejak dulu diburu oleh manusia. Sekarang, mereka hanya ada di daerah terpencil di Asia, Eropa, dan Amerika Utara. Keluarga serigala dipimpin oleh 1 dan 2 ekor serigala. Anak serigala sangat lincah dan senang bermain berkelahi-kelahian. Ketika beranjak dewasa, mereka diajari berburu oleh orang tuanya. Kawanan serigala akan terus mengejar sampai mangsanya kelelahan dan mudah ditangkap. Mereka berburu macam-macam, dari binatang pengerat kecil sampai rusa kutub atau lembu.

Musk



Musk memakan rumput seperti bison. Ia hidup di Kutub Utara. Bulunya yang tebal melindunginya dri udara dingin. Kalau diserang kawanan serigala, musk mebentuk lingkaran dan menempatkan anak mereka di dalamnya. Dengan cara ini, tanduk musk dwasa yang kuat akan melindungi mereka dari serigala.

Panda Raksasa

Panda adalah beruang yang hidup di beberapa hutan bambu di dataran tinggi Cina. Panda yang ada di hutan sekarang tinggal 1500 ekor. Di kebun binatang ada sekitar 100 ekor panda. Panda hanya makan bambu. Untuk menggenggam batang bambu, mereka mempunyai bantalan tambahan yang berfungsi sebagai ibu jari di kaki depannya. Panda raksasa langka karena diburu dan penebangan hutan. Panda melahirkan 1 atau 2 bayi yang beratnya hanya 100 gram. Awalnya ia dipeluk di dada induknya setiap saat. Tetapi ia tumbuh dengan cepat dan setelah 10 minggu, mulai merangkak.

Kukang

Kukang adalah binatang yang sangat malas. Ia menghabiskan hidupnya bergelatungan di pohon dengan cakarnya dan ia hampir tidak pernah bergerak sama sekali. Kukang bangun di malam hari untuk makan daun dan buah. Bulunya terjuntai dari perut sampai ke punggung, sehingga air hujan dapat mengalir jatuh dengan mudah. Kukang betina melahirkan satu anak yang digendong terus di perutnya selama 5 minggu. Anak itu berpegangan erat pada bulu induknya. Meskipun di darat kukang bergerak pelan, ternyata kukang pandai berenang. Mereka tidak takut menyeberangi sungai dan rawa untuk mencari makan dan pohon tempat tinggal baru.



Rabu, 05 November 2014

Hewan yang Hidup di Air

Flamingo


Flamingo hidup berkelompok di Afrika, Amerika Selatan, dan Asia.Warna tubuhnya merah muda, sayapnya besar, lehernya ramping, dan kakinya panjang dan kurus. Flamingo yang paling besar tingginya 1,5 meter. Flamingo termasuk keluarga burung air berkaki panjang. Flamingo membenamkan kepalanya sambil digerakkan ke kiri dan ke kanan. Bentuk paruhnya yang khusus dapat menyaring udang dan binatang kecil lannya dari air berlumpur. Flamingo berwarna merah muda karena udang yang dimakannya.

Paus Pembunuh


Paus pembunuh adalah anggota terbesar dalam keluarga lumba-lumba. Mereka adalah pemburu hebat yang panjangnya bisa mencapai 10 meter. Gigi dan rahangnya kuat. Makanannya ikan, lumba-lumba, anjing laut, bahkan juga paus lainnya. Paus pembunuh dapat berenang cepat. Dengan sirip melengkung dan ekor kuat, mereka bisa berenang lebih dari 55 kilometer per jam dan melompat tinggi di atas air. Mereka biasanya hidup di lautan dekat Kutub Utara dan Kutub Selatan. Paus pembunuh menentukan arah dan melacak mangsa dengan bersuara lalu mendengar pantulannya. Mereka hidup dalam kelompok yang terdiri dari 10 sampai 100 paus. Paus pembunuh adalah mamalia dan ia melahirkan anaknya.

Hiu Putih Besar


Hiu putih besar adalah hiu yang paling menakutkan di lautan. Pemangsa yang kuat ini telah diketahui membunuh orang dan bisa melaju dengan kecepatan 30 kilometer per jam. Tidak seperti kebanyakan ikan, hiu putih besar berdarah panas. Ini memungkinkan otot-ototnya untuk bekerja dengan baik, tetapi juga berarti bahwa hiu putih besar harus memakan banyak daging. Hiu putih besar adalah pemburu yang buas. Mereka akan menyerang dan memakan hampir apapun, namun mereka lebih memilih memakan anjing laut.

Hiu Kepala Martil


Hiu kepala martil memiliki kepala berbentuk seperti martil. Dengan satu cuping hidung dan satu mata di setiap pangkal "martil"nya, mereka mengayunkan kepalanya dari satu sisi ke sisi lain. Ini membri mereka kesempatan dua kali lipat untuk melihat dan mengendus setiap tand-tanda adanya tangkapan yan lezat. Hiu kepala martil memangsa hiu-hiu lainnya dan ikan pari, ikan bertulang, kepiting dan lobster, gurita, dan cumi-cumi.

Iguana Laut


Iguana laut adalah kadal yang paling mampu hidup di laut. Kebanyakan kadal lebih memilih hidup di darat, karena lebih mudah untuk menghangatkan tubuhnya yang berdarah dingin. Namun iguana laut tergantung pada laut untuk makanannya. Mereka menyelam ke bawah air untuk memakan alga dan rumput laut yang tumbuh di batuan. Iguana laut ditemukan di sekitar Kepulauan Galapagos di Samudra Pasifik. Ketika iguana laut tidak sedang meyelam untuk mendapatkan makanannya, mereka berjemur di atas batuan yang berserakan di pesisir. Kulit kadal yang gelap membantu meyerap panas matahari.

Selasa, 04 November 2014

Hewan yang Hidup Di Udara

Burung Hantu


Burung hantu adalah burung pemangsa yang berburu di malam hari. Pendengarannya yang tajam dan matanya yang besar berguna untuk menangkap binatang seperti tikus dan kelinci dalam kegelapan malam. Bulunya yang halus membantunya terbang tanpa suara. Suara burung hantu mudah dikenali.







Alka Laut


Alka laut adalah burung laut kecil di belahan utara Samudera Atlantik dan Pasifik. Mereka mempunyai paruh besar yang menjadi berwarna-warni cerah saat mencari pasangan. Pada musim dingin. paruhnya berwarna kuning pucat. Alka laut makan belut pasir dibawa ke sarang dengan paruhnya. Walaupun bentuk tubuhnya seperti batang pohon, ia adalah penerbang cepat yang dapat menyelam untuk menangkap belut. Alka laut hidup dalam kelompok besar di atas tebing. Mereka bersarang di liang berbentuk terowongan panjang yang digali sendiri atau bekas kelinci. Alka laut betina bertelur satu butir di sana.

Kelelawar

Foto kelelawar
Binatang ini merupakan satu-satunya mamalia yang bisa terbang. Hewan nokturnal yang ber-navigasi menggunakan suara frekwensi tinggi ini dapat ditemukan dimana-mana dan jenisnya pun banyak.



kupu-kupu

Secara sederhana, kupu-kupu dibedakan dari ngengat alias kupu-kupu malam berdasarkan waktu aktifnya dan ciri-ciri fisiknya. Kupu-kupu umumnya aktif di waktu siang (diurnal), sedangkan ngengat kebanyakan aktif di waktu malam (nocturnal). Kupu-kupu beristirahat atau hinggap dengan menegakkan sayapnya, ngengat hinggap dengan membentangkan sayapnya. Kupu-kupu biasanya memiliki warna yang indah cemerlang, ngengat cenderung gelap, kusam atau kelabu. Meski demikian, perbedaan-perbedaan ini selalu ada perkecualiannya, sehingga secara ilmiah tidak dapat dijadikan pegangan yang pasti. (van Mastrigt dan Rosariyanto, 2005).



Template by:

Free Blog Templates